Message and Comments :)


Kamis, 31 Januari 2013

Menggunakan Rumus Dalam Sel

          Salah satu fungsi utama program spreadsheet atau pengolah anggka seperti Microsoft Excel adalah untuk menghitung data secara otomatis. Memanipulasi data dengan menggunakan perhitungan sederhana seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian bisa dilakukan dengan cara membuat formula (rumus) sederhana. Selanjutnya, formula dapat dicopy pada sel lain jika kita masih menggunakan perhitungan dengan formula yang sama. Untuk membuat formula/rumus sering digunakan symbol/operator matematika seperti berikut.


A. Melakukan Perhitungan

   1. Jenis Operator 
     

     Jenis operator dalam Microsoft Excel adalah sebagai berikut.

a. Operator Aritmetika

        Operator Aritmetika digunakan untuk membentuk operasi-operasi matematika dasar, seperti penambahan, pengurangan, perkalian, pembagian eksponensial, presentase dan penggabungan bilangan. Berikut ini adalah tanda yang digunakan dalam operator aritmetika dan penggunaannya.




   Simbol  operator
Operasi
Contoh        pengoperasian
Hasil
+
Penjumlahan
=5+3
8
-
Pengurangan
=6-2
4
-
Negasi
=­­-7
-7
*
Perkalian
=2*5
10
/
Pembagian
=8/2
4
^
Eksponensial
=5^2
25
%
Persentase
=50%
0.



 
b. Operator Perbandingan


Tipe Perbandingan
Simbol
Sama dengan
=
Lebih besar dari
Lebih kecil dari
Lebih besar sama dengan
>=
Lebih kecil sama dengan
<=
Tidak sama dengan
<> 


c. Operator Penggabungan Teks



          Operator ini digunakan untuk menggabungkan data yang berisi teks. Operator ini menggunakan simbol ampersand (&).contoh kita menuliskan dalam suatu sel =B2&C2 maka kata yang ada di B2 akan digabung dengan teks yang ada di C2.

          Operator “&” langsung menyatukan kedua kata tanpa menempatkan spasi diantara kedua kata yang digabungkan. Apabila kita ingin menempatkan spasi diantara kedua kata tersebut kita dapat menekan spacebar pada saat kita sudah mengetik huruf terakhir dari kata pertama, spasi dapat juga tambahkan diantara kedua kata yang digabungkan dengan menambahkan spasi pada rumus, misalnya =B2&” “&C2.

d. Operator Referensi (acuan)

          Operator acuan berfungsi untuk menggabungkan selang sel yang terlibat dalam perhitungan. Excel mempunyai 3 buah operator acuan, yaitu titik dua (:), koma (,) dan spasi. Tabel berikut ini menampilkan operator-operator acuan beserta fungsinya.



Simbol
Arti
Contoh
Titik dua (:)
Operator jangkauan, meghasilkan satu acuan dari semua sel diantara dua acuan, termasuk kedua acuan tersebut
B3:B10
Koma (,)
Operator penyatuan, menggabungkan banyak acuan-acuan menjadi satu acuan
SUM(B3,B5,B7)
Spasi tunggal    ( )
Operator perpotongan, mengacu kepada sel yang menjadi perpotongan antara dua acuan.
(B7:D7 C6:C8)


2. Membuat Rumus

          Rumus di Excel selalu di mulai dengan tanda sama dengan (=). Tanda sama dengan tersebut mengatakan pada excel bahwa karakter-karakter selanjutnya merupakan sebuah rumus. 

          Excel mempunyai tingkatan operasi yang lebih didahulukan daripada operasi yang lain. Jika kita menggunakan beberapa operator dalam satu rumus, excel akan melakukan operasi terlebih dahulu pada operator yang tingkatanya lebih tinggi. Jika kita menggunakan operasi dengan tingkatan yang sama misalnya operasi pembagian dan perkalian excel akan melakukan operasi dari kiri ke kanan.

a. Menggunakan Tanda Kurung


          Tanda kurung merupakan perintah untuk urutan perhitungan. Dengan memberi tanda kurung, maka yang ada dalam kurung akan dihitung lebih dahulu baru kemudian yang lain. Contoh =2+3*4 hasilnya 14, sedangkan =(2+3)*4 hasilnya 20.

b. Menggunakan Acuan 

          Dalam perhitungan dapat menggunakan acuan, yaitu mengacu pada sebuah sel atau kumpulan sel dari sebuah lembaran kerja. Misalnya B2 berarti sel berada dikolom B baris 2; A2:A5 berarti sel berada di kolom A baris 2 sampai baris 5.

3. Mengcopy Rumus 

Langkah-langkah untuk mengopikan rumus adalah sebagai berikut:
 
a.) Ketiklah rumus di sel. Kemudian tekan tombol Enter.
b.) Aktifkan kembali sel di tempat rumus tadi diketik.
c.) Letakkan pointer mouse dibagian sudut kanan bawah sel sampai pointer      
     mouse berubah menjadi tanda tambah.
d.) Klik dan tahan tanda mouse, tariklah sampai keseluruhan sel tempat rumus      akan dicopykan telah dipilih.
e.) Lepaskan mouse.

4. Acuan Mutlak dan Acuan Relatif  
 

a. Acuan Relatif

          Acuan relatif adalah acuan di rumus yang akan berubah secara otomatis apabila sel tempat rumus digunakan berubah. Jika posisi sel yang mengandung rumus berubah, sel yang menjadi acuan juga berubah. Secara default, rumus-rumus baru menggunakan acuan-acuan relatif.

b. Acuan Mutlak

          Acuan mutlak adalah acuan dirumus yang tidak berubah, meskipun sel di tempat rumus digunakan berubah. Untuk menjadikan acuan mutlak maka perlu ditambahkan tanda $ pada kolom dan barisnya, misalnya $A$1.

c. Acuan Campuran

          Acuan campuran adalah acuan yang memadukan acuan relatif dengan acuan mutlak. Sebuah acuan campuran mempunyai sebuah kolom mutlak dan sebuah baris relatif/ sebuah kolom relatif dan sebuah baris mutlak. Contoh $A1, berarti kolom A mutlak baris relatif; A$1, berarti kolom A relatif dan baris mutlak.